POLITIK
1. Kegiatan retret Presiden Prabowo Subianto, Wapres Gibran bersama rombongan menteri, wakil menteri, kepala badan, dan utusan khusus, di Akmil Magelang pada 25-27 Oktober lalu, dibiayai dari kantong pribadi Prabowo, tidak gunakan uang negara. Dalam kegiatan tersebut, para petinggi negara itu menginap di tenda mewah, yang mendapat sorotan publik. Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi menjelaskan, acara retret itu telah disiapkan oleh Prabowo dan timnya sejak sebulan sebelum dilantik. Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, juga menguatkan pernyataan Nasbi bahwa biaya retret dari duit pribadi Prabowo.
2. Wakil Menteri Keuangan, Anggito Abimanyu menyatakan, Presiden Prabowo melarang para pejabat kementerian dan eselon I menggunakan mobil impor mewah. Mereka akan difasilitasi mobil Maung sebagai kendaraan dinas. Mobil produksi BUMN PT Pindad ini, akan menggantikan kendaraan impor semacam Toyota Alphard yang selama ini dipakai sebagai mobil dinas menteri atau pejabat sekelasnya. Jumlah kebutuhan mobil dinas menteri dan wakil menteri di Kabinet Merah Putih (KMP) diperkirakan mencapai 162 unit. Direktur Utama PT Pindad, Abraham Mose, mengaku baru mendengar kabar tersebut, tapi dia mengapresiasi niat Presiden.
3. Relawan Pro Jokowi (Projo) mungkin akan berubah menjadi partai politik, dan sangat mungkin mantan Presiden Jokowi akan menjadi ketua umumnya. Kabar itu disampaikan oleh Bendahara Umum Projo, Panel Barus, hari ini. Menurut rencana, perubahan menjadi parpol akan dibahas dalam Kongres ke-3 Projo, Desember mendatang. Merespons rencana Projo berubah menjadi parpol, Jokowi menyatakan hal itu terserah Projo.
4. Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Prasetyo Hadi mengatakan, Presiden Prabowo ingin Indonesia bisa swasembada pangan pada 3-4 tahun ke depan. Karena itu, kata dia, semua kementerian diminta untuk mendukung seluruh yang dibutuhkan oleh Kementerian Pertanian sebagai leading sector-nya.
5. Dekanat FISIP Universitas Airlangga (Unair) mencabut SK pembekuan fungsionaris Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fisip Unair, buntut karangan bunga ucapan selamat atas pelantikan Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka yang bernada satir. Keputusan tersebut diambil setelah pihak dekanat melakukan pertemuan dengan 3 pimpinan BEM. Dekan Fisip Unair, Prof. Bagong Suyanto, menyatakan telah bersepakat dengan BEM Fisip Unair untuk menggunakan diksi-diksi sesuai dengan kultur akademis. Sementara itu, Presiden BEM Fisip Unair, Tuffahati Ulayyah, menyebut pihaknya akan tetap kritis.
HUKUM
1. Gregorius Ronald Tannur, terpidana kasus pembunuhan Dini Sera Afriyanti, ditangkap oleh tim Kejati Jatim, kemarin, di perumahan Victoria Regency, Surabaya, Jatim. Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung, Harli Siregar menyebut, penangkapan Ronald merupakan tindak lanjut dari putusan kasasi MA, yang memvonis Ronald 5 tahun penjara. Selain itu Harli menyebut, pihaknya sedang mendalami aliran suap di MA yang melibatkan perantara kasus Ronald di MA, Zarof Ricar, yang menyimpan uang tunai sebanyak Rp 920 miliar dan 51 kg emas murni di rumahnya.
2. Majelis hakim Pengadilan Tinggi (PT) Jakarta memperberat hukuman mantan Dirut PT Garuda Indonesia, Emirsyah Satar, menjadi 10 tahun penjara. Di Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat, Emirsyah divonis 5 tahun penjara. Emirsyah dinilai terbukti bersalah melakukan korupsi dalam pengadaan pesawat Bombardier CRJ-1000 dan ATR 72-600. Emirsyah juga dijatuhi pidana denda Rp 1 miliar subsider 6 bulan kurungan, lebih berat dari putusan pengadilan tingkat pertama yang menjatuhkan denda Rp 500 juta subsider 3 bulan. Ditambah uang pengganti USD 86.367.019 subsidair 8 tahun bui. Ini merupakan perkara kedua yang menjerat Emirsyah. Dalam perkara pertama, ia terjerat kasus suap pengadaan mesin Rolls-Royce untuk pesawat Airbus Garuda Indonesia.
EKONOMI
1. Komisaris Utama PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex), Iwan Setiawan Lukminto, mengungkap sebanyak 50 ribu karyawan masih bekerja secara normal meski perusahaan telah dinyatakan pailit oleh Pengadilan Niaga Semarang. Setelah menemui Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita hari ini, Iwan juga mengatakan tengah menyiapkan strategi besar agar perseroan bisa berjalan dengan berkelanjutan. Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Nusantara, Ristadi, mengusulkan 2 skenario penyelamatan Sritex demi puluhan ribu karyawannya. Pertama, pemerintah mengambil alih perseroan dan melunasi utang-utangnya. Kemudian, menjadikannya BUMN pengganti PT Industri Sandang Nusantara yang dibubarkan. Opsi kedua, memberi pinjaman dengan pengawasan ketat, termasuk skema pengembalian pinjamannya.
2. Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, kembali mencopot seorang pejabat eselon II Kementan yang terbukti korupsi. Direktur tersebut dikabarkan menerima fee proyek senilai Rp 700 juta. Namun menurut Amran, yang bersangkutan mengaku hanya Rp 500 juta. Ia tidak mengungkapkan direktorat si direktur. Terkait kasus tersebut, Irjen Kementan juga sedang memeriksa tiga pejabat lain. Sebelumnya, September lalu Amran mencopot seorang direktur berinisial IM karena ketahuan bermain mata dengan calo dalam kasus pengadaan barang dan jasa.
TRENDING MEDSOS
1. Nama “Najwa Shihab” trending di X, setelah presenter dan jurnalis tersebut menjadi perbincangan hangat di berbagai platform media sosial. Netizen X ramai membagikan tangkapan layar yang memperlihatkan komentar hujatan pengguna Tiktok terhadap Najwa, karena menyebut Presiden ke-7 Indonesia, Joko Widodo, nebeng pesawat TNI AU untuk pulang ke Solo, pada 20 Oktober 2024. Pernyataan tersebut diucapkan Najwa saat melakukan siaran langsung untuk prosesi pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029.
2. Hari Sumpah Pemuda trending di X dibarengi dengan lebih dari 100 ribu pencarian di Google. Hari ini, 28 Oktober 2024 merupakan peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-96. Netizen ramai membagikan ucapan selamat di berbagai platform media sosial.
3. BEM Fisip Unair trending di X, setelah Dekanat Fisip Unair mencabut SK pembekuan BEM setelah melakukan mediasi dengan perwakilan BEM Fisip Unair, hari ini. Sebelumnya, BEM Fisip Unair dibekukan Dekanat setelah membuat ucapan selamat bernada satir atas pelantikan Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran dalam bentuk karangan bunga pada Jumat (25/10/2024).
HIGHLIGHTS
1. Kegiatan retret untuk membangun kekompakan Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang, dibiayai dari kantong pribadi Presiden Prabowo. Pengakuan yang disampaikan oleh Jubir Kepresidenan Hasan Nasbi dan Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad tersebut menjadi perhatian, mengingat baru kali ini terjadi, presiden RI keluar ongkos sendiri untuk kegiatan kenegaraan. Acara “konsolidasi” kabinet selama 3 hari tersebut jelas merupakan kegiatan kenegaraan, karena dilakukan oleh aparat negara (presiden, menteri, dan sebagainya), dan menggunakan fasilitas negara (pesawat Hercules TNI AU, Akmil, pengawalan, dan sebagainya). Menjadi terkesan aneh, jika acara kenegaraan dibiayai secara pribadi oleh Presiden Prabowo. Mau tidak mau, dalam hal ini terjadi “transaksi” keuangan antara Prabowo sebagai Presiden atau sebagai pribadi dengan negara. Apakah transaksi semacam ini dibolehkan? Memang Prabowo adalah Presiden RI terkaya, hartanya Rp 2,04 triliun, pun tanpa punya utang. Namun, demi penyelenggaraan tata kelola keuangan negara secara benar, sebaiknya “kedermawanan” Prabowo tidak dicampur-adukkan dengan kegiatan kenegaraan. Jangan sampai praktik itu diikuti bawahannya.
2. Rencana ormas Projo berubah menjadi parpol dan akan menempatkan Jokowi sebagai ketua umum, pantas dilihat sebagai upaya mencarikan kekuatan politik bagi Jokowi setelah tidak lagi menduduki jabatan politik. Jokowi tidak mungkin lagi akan mendapatkan dukungan penuh dari parpol-parpol yang semula tunduk tanpa syarat kepadanya, karena pertimbangan kekuasaan. Selain itu, Jokowi juga perlu menguji dirinya, apakah dia benar-benar akan mampu mengelola sendiri sebuah parpol dan bisa besar dengan upayanya sendiri. Sejauh ini, kebesaran nama Jokowi, tak bisa dipungkiri karena andil besar PDIP sebagai inangnya semenjak dia mencalonkan diri dalam pemilihan wali kota Solo pada 2005 hingga menjadi presiden dua periode. Jokowi belakangan memutuskan tak lagi bersama PDIP yang telah membesarkannya. Kini kita tunggu, apakah dia mampu menjadi besar atas perjuangannya sendiri.
SUMBER
BRIEF UPDATE
Kerjasama MAKPI dengan BDS Alliance
Senin, 28 Oktober 2024