POLITIK
1. Pemerintah, kata Mendagri Tito Karnavian, ingin penentuan gubernur Jakarta kelak dilakukan melalui pemilihan kepala daerah. Pendapat Tito yang disampaikan hari ini, merespons usulan dalam draf Rancangan Undang-Undang Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) yang menyebut bahwa penentuan gubernur-wakil gubernur DKJ ditunjuk dan diberhentikan oleh presiden atas usulan DPRD.
RUU tersebut merupakan inisiatif DPR untuk menggantikan UU No. 29 Tahun 2007 tentang Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta sebagai Ibu Kota Negara Kesatuan RI. UU DKJ akan menetapkan kekhususan Jakarta setelah tidak menjadi ibu kota RI, yang digantikan IKN Nusantara. Sampai hari, ini parpol yang sudah menyatakan menolak sistem penunjukan antara lain PDIP, Nasdem, PKB, PKS, Demokrat dan Golkar. Alasan utama penolakan karena cara tersebut dinilai tidak demokratis.
2. Ganjar Pranowo menjadi capres pertama yang mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, hari ini. Ganjar mengakui keseriusan pemerintah dalam mendesain dan merencanakan pembangunan IKN. Apalagi, keberadaan IKN sudah diatur dalam UU No. 21 Tahun 2023. Sehingga, Ganjar berpandangan pembangunan IKN yang bakal menggantikan Jakarta lebih cepat dieksekusi. Jika memenangi Pilpres 2024, Ganjar memastikan akan berkantor di IKN.
3. Rakernas Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI), mengundang tiga capres 2024 untuk memaparkan visi misi mereka yang digelar di Ballroom Hotel Pullman, Jakpus, kemarin siang. Capres nomor urut 1, Anies Rasyid Baswedan, hadir secara daring karena sedang berkampanye di Bengkulu. Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, juga hadir secara daring karena sedang berada di Samarinda.
Capres nomor urut 2 tidak hadir secara fisik maupun daring. Berdasarkan keterangan humas Partai Gerindra hari ini, Prabowo kemarin siang menerima kunjungan empat artis dan figur publik di ruang kerjanya di Kemenhan. Mereka adalah Nikita Mirzani, Lesti Kejora, Rizky Billar dan dokter Oky Pratama. Mereka dijamu makan siang oleh Prabowo.
4. Stasiun televisi TVOne kemarin malam menggelar dialog interaktif khusus untuk cawapres dengan kalangan mahasiswa. Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar dan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD, hadir, sedangkan cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka, tidak hadir. Gibran mengatakan, ia hanya akan datang pada debat resmi yang digelar KPU.
Dalam kesempatan itu, perwakilan mahasiswa dari UGM, Universitas Padjadjaran, Universitas Hasanuddin dan Universitas Udayana, menyayangkan ketidakhadiran Gibran. Mereka bilang, semestinya panggung seperti itu bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh calon untuk menyampaikan gagasan atau visi misi kepada masyarakat. Di sisi lain, acara tersebut juga bisa menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk melihat langsung kompetensi dan kemampuan para calon.
5. Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, memutuskan pelaksanaan debat capres dan cawapres sebanyak 5 kali, dihadiri secara bersamaan oleh pasangan capres-cawapres Pilpres 2024. Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari, kemarin menjelaskan, urutan 5 kali debat yang akan digelar yakni debat pertama antarcapres, debat kedua antarcawapres, debat ketiga antarcapres, debat keempat antarcawapres, dan debat kelima antarcapres lagi.
Dalam setiap sesi debat, pasangan hadir di panggung. Jika sesi debat antarcapres, cawapres masing-masing tidak punya kesempatan berbicara, hanya boleh memberikan masukan kepada pasangannya, begitu sebaliknya dalam sesi debat cawapres. Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin berpendapat bahwa debat antarkandidat merupakan ajang masyarakat untuk mengetahui penguasaan masalah dari capres-cawapres. Oleh karena itu, esensi pelaksanaan debat antarkandidat bermanfaat bagi rakyat pemilih.
6. Seniman Butet Kartaredjasa menegaskan dugaan intimidasi polisi terhadap pertunjukan bermuatan satire politik yang berlangsung di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, 1-2 Desember lalu, sebagai pembungkaman kebebasan berekspresi. Butet menyatakan hal itu setelah Kepala Kepolisian Resor Metro Jakarta Pusat, Komisaris Besar Susatyo Purnomo Condro, dan Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Polri, Inspektur Jenderal Sandi Nugroho, membantah tudingan Butet dan penulis naskah teater Agus Noor, bahwa polisi mengintimidasi pertunjukan seni berjudul Musuh Bebuyutan itu.
Menurut Butet, definisi intimidasi tidak harus berupa pernyataan verbal atau tindakan fisik, melainkan kewajiban menandatangani surat sebagai bagian dari proses perizinan. Sebelum pertunjukan berlangsung, Butet disuruh menandatangani pernyataan bermaterai, yang intinya kesanggupan agar tidak menampilkan pertunjukan dengan unsur politik. Pihak kepolisian beralasan, tindakan yang dilakukan merupakan bagian dari prosedur pengamanan dalam setiap acara pentas budaya di TIM, termasuk acara yang melibatkan capres-cawapres di TIM.
7. Ketum PSI Kaesang Pangarep, meminta kadernya yang tidak taat pada konstitusi, termasuk Ade Armando, untuk keluar dari partai. Pernyataan Kaesang yang disampaikan di Surabaya kemarin itu, menanggapi kehebohan yang disulut Ade Armando. Ade mengkritik kegiatan ketua BEM UI dan ketua BEM UGM yang melakukan aksi protes terhadap politik dinasti dengan mengambil tempat di Yogyakarta. Ade menilai, kegiatan mereka ironi sekali karena mereka berada di sebuah wilayah yang jelas-jelas menjalankan politik dinasti, tapi mereka diam saja. Ade menyebut antara lain Gubernur DIY tidak dipilih rakyat.
Pernyataan Ade itu menyulut protes keras kelompok masyarakat yang menamakan diri Paguyuban Masyarakat Ngayogyakarta untuk Sinambungan Keistimewaan (Paman Usman). Pada 4 Desember lalu, kelompok ini mendatangi kantor DPD PSI Yogyakarta, dan mengancam akan melaporkan Ade ke kepolisian jika PSI tidak menindak Ade. Ade sudah menyatakan permintaan maaf, dan DPP PSI dikabarkan sudah memberikan teguran keras kepada Ade.
8. Ketua KPU Hasyim Asy’ari, menjelaskan, rekapitulasi suara Pemilu 2024 akan dilakukan secara manual dari tingkat TPS hingga nasional sesuai yang diatur UU. Ia menyampaikan itu menanggapi kekhawatiran mengenai peretasan hasil pemungutan suara, setelah ada dugaan kebocoran data DPT untuk Pemilu 2024. Masyarakat juga bisa mengawasi dan mendokumentasikan proses penghitungan suara di semua tingkatan. Hasyim menekankan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) hanya akan digunakan sebagai alat publikasi hasil rekapitulasi suara.
Sementara, Menkominfo Budi Arie Setiadi, menilai kebocoran data DPT KPU tak perlu dibesar-besarkan. Menurut dia, kebocoran data yang terjadi telah terkonfirmasi hanya sebatas tanggal lahir bukan data lainnya. Budi juga mengatakan, banyaknya server yang dimiliki pemerintah menjadi salah satu kerawanan kebocoran data pribadi. Saat ini ada 27 ribu server milik kementerian/lembaga mulai dari tingkat daerah hingga pusat. Semua itu akan disinergikan dengan pusat data nasional.
SOSIAL
1. Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes, Maxi Rein Rondonuwu, mengingatkan masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan, seiring meningkatnya kembali kasus Covid-19. Berdasarkan data Kemenkes per 6 Desember 2023, rata-rata kasus harian Covid-19 bertambah 35-40 kasus. Kenaikan kasus didominasi oleh subvarian Omicron XBB 1.5 yang juga menjadi penyebab gelombang infeksi Covid-19 di Eropa dan AS. Selain varian XBB Indonesia juga sudah mendeteksi adanya subvarian EG2 dan EG5.
Ketua Satgas Covid-19 PB IDI, Erlina Burhan, mengatakan peningkatan kasus Covid-19 di Indonesia terjadi pada 2-8 Oktober dan 20-26 November 2023. Berdasarkan data, pada 2-8 Oktober 2023, tercatat 65 kasus. Sedangkan pada 20-26 November 2023 tercatat 151 kasus positif Covid-19 dengan 1 kasus meninggal dunia. Secara global periode 28 hari dari 23 Oktober-19 November 2023, sebanyak 104 negara melaporkan kasus baru Covid-19 dan 43 negara melaporkan kematian akibat Covid-19.
Kasi Surveilans dan Imunisasi Dinkes DKI, dr Ngabila Salama, mengimbau masyarakat melanjutkan vaksinasi Covid-19 hingga Desember 2023 yang masih bisa diakses gratis, baik untuk kebutuhan dosis satu hingga dosis keempat. Jenis vaksin yang tersedia adalah produksi Indonesia yakni vaksin COVID-19 Inavac.
HUKUM
1. Presiden Jokowi hari ini mengaku bahwa surat pengunduran diri Wamenkumham Edward Omar Sharif Hiariej (Eddy), belum sampai di mejanya. Sebelumnya, Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana menyebut Eddy sudah mengirimkan surat pengunduran diri kepada Jokowi, pada Senin (4/12/2023). Eddy ditetapkan tersangka terkait kasus dugaan suap dan gratifikasi oleh KPK. Penyidik telah meminta Dirjen Imigrasi Kemenkumham mencegah Eddy dan 3 tersangka lainnya bepergian ke luar negeri.
Sementara itu, hari ini Eddy tidak menghadiri pemeriksaan KPK lantaran sedang sakit. Kuasa hukum Eddy, Ricky Sitohang memastikan Eddy kooperatif mengikuti proses hukum. Kasus ini bermula dari laporan Ketua Indonesia Police Watch (IPW), Sugeng Teguh Santoso, terkait dugaan gratifikasi Rp 7 miliar pada 14 Maret 2023. Eddy diduga menerima uang pelicin dalam pengurusan surat perusahaan tambang nikel PT Citra Lampia Mandiri (CLM) di Dirjen Administrasi Hukum Umum (AHU) Kemenkumham.
2. Upaya banding yang dilakukan mantan Gubernur Papua, Lukas Enembe, atas vonis yang dijatuhkan pengadilan tingkat pertama malah menambah jumlah masa hukuman. Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta kemarin menjatuhkan hukuman 10 tahun penjara ditambah denda Rp 1 miliar subsider 4 bulan kurungan, dan uang pengganti Rp 47,8 miliar subsider 5 tahun penjara terhadap Enembe.
Vonis banding dari PT DKI tersebut mengubah putusan Pengadilan Tipikor PN Jakpus, yang memvonis Enembe 8 tahun penjara, denda Rp 500 juta subsider 4 bulan kurungan dan uang pengganti Rp 19,6 miliar, atas kesalahannya menerima suap dan gratifikasi.
EKONOMI
1. Presiden Jokowi mengaku belum puas dengan daya saing Indonesia. Saat membuka Rakornas Investasi 2023, hari ini, Jokowi mengutip World Competitiveness dari IMD yang menempatkan indonesia di peringkat 34 pada 2024, naik dari peringkat 44 sebelumnya. Meski membaik, ia belum puas karena masih di bawah Thailand (30), Malaysia (27), apalagi Singapura (4). Oleh karena itu ia minta Kementerian Investasi/BKPM, kepala daerah, kepala administrator KEK untuk memperbaiki iklim investasi nasional maupun daerah.
Presiden juga mengatakan, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi di angka 5,1%-5,7% pada 2024. Untuk mencapainya, dibutuhkan investasi Rp 1.650 triliun. Jokowi optimistis target investasi itu bisa tercapai dengan mendorong pelayanan kepada investor dengan menyelesaikan permasalahan di lapangan, termasuk perizinan dan sebagainya.
2. Posisi cadangan devisa (cadev) pada bulan November 2023 meningkat dibandingkan Oktober 2023, yakni USD 138,1 miliar, naik 3,75% dari posisi Oktober sebesar USD 133,1 miliar. Menurut Kepala Dept Komunikasi BI, Erwin Haryono, kenaikan cadev itu seiring penerbitan surat utang dan penarikan utang luar negeri. Posisi cadev tersebut setara dengan pembiayaan 6,3 bulan impor atau 6,1 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah serta berada di atas standar kecukupan internasional yang sekitar 3 bulan impor.
3. Indef memproyeksikan tingkat kemiskinan pada 2024 akan turun tipis, dari 9,36% pada Maret 2023 menjadi 9,16% pada 2024. Masih jauh dari target pemerintah di kisaran 6,5%-7,5%. Wakil Direktur Indef, Eko Listiyanto, mengatakan target itu sulit dicapai karena stimulus yang diberikan masih dalam bentuk bantuan langsung. Menurut dia, untuk mencapai tingkat kemiskinan 6% tidak cukup dengan memberikan bansos, tetapi juga harus memberdayakan masyarakat. Misal, dengan pendampingan dan pelatihan, serta modal usaha. Faktor lain sulit mencapai target pemerintah adalah karena daya beli masyarakat bawah masih melemah, dan tabungan masyarakat di bawah Rp 100 juta juga melambat.
TRENDING MEDSOS
1. Gubernur trending di X (Twitter), selain karena sorotan terhadap draf RUU DKJ, juga pernyataan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi yang membuat warganet geram karena ia mengaku tidak tahu mengenai dugaan kampanye yang dilakukan Gibran di momen car free day (CFD) dengan alasan saat itu ia masih tidur.
2. Asam Sulfat kembali trending di X (Twitter). Gibran yang sempat mengatakan asam sulfat baik untuk ibu hamil dikaitkan oleh warganet dengan absennya Gibran dalam dialog cawapres di TVOne.
3. Rohingnya trending di X (Twitter), setelah ramai pemberitaan pengungsi Rohingya ditolak warga Aceh.
HIGHLIGHTS
1. Kampanye dimaksudkan sebagai sarana kandidat dalam pemilu untuk mengenalkan diri kepada calon pemilih, dan sebaliknya kesempatan bagi rakyat calon pemilih untuk mengetahui kemampuan sang kandidat. Selain KPU yang akan menggelar acara debat capres-cawapres untuk tujuan tersebut, banyak kelompok masyarakat dan media massa yang menggelar acara serupa. Bagi capres-cawapres kesempatan tersebut sesungguhnya sangat penting, mengingat calon pemilih berada di seluruh Indonesia, yang tidak mungkin disapa secara langsung semuanya. Namun, ada juga kandidat yang tak memanfaatkan penuh kesempatan tersebut, mungkin karena merasa mesin untuk mendulang dukungan sudah berjalan efektif.
2. Rancangan Undang-Undang Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) yang akan digodok DPR dan pemerintah untuk menjadi UU dengan batas waktu sampai 15 Februari 2024, sebaiknya juga melibatkan masyarakat melalui mekanisme dengar pendapat, atau forum publik yang diselenggarakan di perguruan tinggi. Jangan sampai praktik pembuatan UU yang tidak partisipatif, seperti UU Ciptakerja, terulang kembali, yang berakibat protes publik berkepanjangan dan digugat di MK.
3. Penilaian Menkominfo Budi Arie Setiadi, bahwa kebocoran data DPT KPU tak perlu dibesar-besarkan karena kebocoran data yang terjadi, telah terkonfirmasi hanya sebatas tanggal lahir dan bukan data lainnya, sangat disesalkan. Data apapun milik masyarakat, mestinya dilindungi karena itu adalah tugas pemerintah dan menyangkut keamanan privasi. Apalagi data yang terkait dengan pemilu yang kerahasiannya sangat tinggi, berpeluang dimanfaatkan pihak-pihak tertentu untuk mengacaukan atau menguntungkannya.
Sumber
BRIEF UPDATE
BDS Alliance
Kamis, 7 Desember 2023