POLITIK
1. Direktur Eksekutif Amnesty International Indonesia, Usman Hamid, menilai kekerasan yang dilakukan oleh polisi sepanjang 2024 bukan tindakan oknum polisi yang berbuat menyimpang, tetapi memang mencerminkan pola kebijakan represif Korps Bhayangkara. Ia menyebutkan, bahwa kekerasan oleh polisi terus berulang karena tidak pernah ada evaluasi menyeluruh, terlebih di level pemberi komando. Usman memberi contoh pada peristiwa aksi ‘Peringatan Darurat’ pada 22-29 Agustus 2024, polisi menangkap 344 orang, 152 mengalami kekerasan fisik, 65 mengalami kekerasan berlapis, 1 hilang sementara, dan 17 menjadi korban penembakan gas air mata berlebihan di 14 kabupaten/kota pada 10 provinsi.
Secara umum, hasil pemantauan Amnesty International Indonesia pada kurun Januari-November 2024, ditemukan 116 kasus kekerasan melibatkan polisi, dengan 29 diantaranya merupakan pembunuhan di luar hukum (extra judicial killing) serta 26 lainnya berupa penyiksaan dan tindakan kejam. Amnesty International Indonesia meminta agar DPR RI memanggil Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk dimintai pertanggungjawabannya.
2. Wakil Ketua Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI), Arif Maulana, mendesak agar Komisi III DPR serius untuk mengevaluasi penggunaan senjata api oleh personel Polri. Alasannya, saat ini polisi sudah semena-mena dalam penggunaan senjata api. Kondisi Korps Bhayangkara saat ini, kata Arif, sudah jauh melenceng dari cita-cita reformasi Polri ketika lepas dari ABRI pada 1998, yang sejatinya tujuan pemisahan itu agar tindakan kepolisian yang militeristik, berubah menjadi lebih humanis. Desakan Arif itu disampaikan untuk merespons anggota Komisi III DPR dari fraksi PKB, Abdullah, yang mengusulkan agar anggota Polri hanya dibekali dengan tongkat panjang untuk berpatroli menjaga ketertiban dan keamanan, bukan membawa senjata api, untuk menghindari penyalahgunaan.
3. Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melakukan mutasi terhadap 300 perwira tinggi di lingkungan TNI. Sejumlah jabatan strategis berganti, salah satunya Letjen Mohammad Fadjar menjadi Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad), menggantikan Letjen Mohamad Hasan, yang ditugaskan pada posisi Dankodiklatad. Selain itu, Letjen Nugroho Sulistyo Budi ditunjuk menjadi Kepala Badan Siber dan Sandi Negara. Ia sebelumnya menjabat Inspektur Utama BIN.
HUKUM
1. Presiden Prabowo tidak menghadiri acara peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) 2024, yang digelar KPK hari ini, di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, tapi diwakili oleh Menko Polkam, Budi Gunawan. Ketua KPK, Nawawi Pomolango, tak mempermasalahkan karena memahami kesibukan Presiden Prabowo. Nawawi melaporkan, selama 5 tahun periode pimpinan KPK 2019-2024, KPK sudah menangani 597 perkara korupsi, dan berhasil melakukan pemulihan aset atau asset recovery sebesar Rp 2,4 triliun.
2. Peneliti Indonesia Corruption Watch (ICW), Kurnia Ramadhana, memaparkan tiga penyebab masyarakat sulit berpartisipasi dalam pemberantasan korupsi, yakni pemolisian, minim akses, dan ancaman digital. Dalam hal pemolisian, ia mengungkapkan, polisi seringkali mengabaikan masyarakat sipil yang ingin membuat laporan tentang korupsi, sebaliknya polisi dengan cepat menangani laporan pencemaran nama baik yang dilaporkan pejabat. Penyebab lainnya, masyarakat sulit mengakses informasi kepada pemerintah. Selanjutnya, Kurnia menyebut masyarakat acap kali mendapat ancaman digital, salah satunya adalah mendapat serangan buzzer dan HP-nya diretas.
EKONOMI
1. Pengamat pajak dari Center for Indonesia Taxation Analysis (CITA), Fajry Akbar menilai, ketimbang menerapkan skema multitarif dengan menaikkan PPN menjadi 12% secara selektif terhadap barang mewah, lebih baik pemerintah membatalkan kenaikan tarif PPN. Sebab, mengubah skema satu tarif menjadi multitarif harus merevisi UU No. 7/2021 dulu, dan itu perlu waktu. Kedua, jika kenaikan hanya pada objek yang selama ini kena PPnBM, potensi penambahan penerimaan negara tidak besar, paling hanya Rp 1,7 triliun. Ketiga, jika kenaikan tarif PPN berlaku pada objek PPnBM saja, lebih baik ditegaskan, pemerintah menaikkan tarif PPnBM saja. Keempat, jika kebijakan multitarif diterapkan pada barang mewah yang bukan hanya menjadi objek PPnBM, berpotensi menimbulkan dispute, sebab satu komoditas yang sama bisa memiliki tarif PPN berbeda.
Terpisah, Sekretaris Kemenko Perekonomian, Susiwijono Moegiarso mengatakan, pemerintah akan mengguyurkan beberapa insentif fiskal sebagai kompensasi penyesuaian tarif PPN menjadi 12%. Insentif yang dimaksud adalah insentif PPnBM Ditanggung Pemerintah (DTP) untuk pembelian mobil listrik, dan PPN DTP untuk sektor properti. Saat ini, insentif tersebut masih dalam tahap finalisasi angka-angkanya. Seperti yang diketahui, Presiden Prabowo Subianto menegaskan, penerapan tarif PPN 12% mulai berlaku tahun 2025 karena amanah UU HPP. Namun, tarif PPN 12% hanya berlaku selektif untuk barang mewah.
2. Menko Pangan Zulkifli Hasan mengatakan, pemerintah menghentikan impor beras, gula, jagung, dan garam untuk konsumsi. Namun, pemerintah tetap mengimpor komoditas itu untuk kebutuhan industri. Misalnya jagung, permintaan untuk industri pada 2025 mencapai 1,7 juta ton, namun disetujui impor 900.000 ton. Begitu pula garam industri yang permintaannya pada 2025 sebesar 2,5 juta ton, namun hanya disetujui 1,7 juta ton. Stok beras di pedagang dan masyarakat mencapai 8 juta ton dan Bulog memiliki cadangan 2 juta ton, sehingga mencukupi sampai akhir tahun ini. Target produksi beras 2025 diperkirakan 32 juta ton lebih, sementara kebutuhan 31 juta ton. Gula pada 2024 mengalami kenaikan produksi sebesar 200.000 ton, sehingga total produksi gula dalam negeri mencapai 2,4 juta ton. Tahun 2025, produksi gula ditarget 2,6 juta ton.
TRENDING MEDSOS
1. Nama “Assad” trending di X, setelah Presiden Suriah Bashar al-Assad mengundurkan diri, Minggu (8/12/2024), setelah berunding dengan pihak-pihak yang bertikai di Suriah. Kementerian Luar Negeri Rusia menyatakan, Assad telah meninggalkan Suriah, sementara media Pemerintah Rusia TASS, mengklaim bahwa Assad berada di Moskow bersama keluarga dan mendapat suaka di ibu kota Rusia.
2. Terdapat lebih dari 200 ribu pencarian di Google mengenai Piala AFF. Netizen ramai menyambut laga pertama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 menghadapi Myanmar di Grup B, yang disiarkan langsung, Senin (9/12/2024) pukul 19.30 WIB. Pertandingan digelar di Thuwunna Youth Training Center Stadium, Yangon, Myanmar.
HIGHLIGHTS
1. Catatan dari lembaga-lembaga pegiat sipil seperti Komisi Untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras), YLBHI, dan Amnesty International Indonesia, mengenai kekerasan aparat polisi terhadap warga sipil yang semakin memprihatinkan, sudah seharusnya mendapat perhatian dari Pemerintah. Selagi Presiden Prabowo masih baru dalam memerintah, sebaiknya momen ini digunakan untuk dengan serius membenahi Polri secara fundamental. Sebab, sejak pemisahan Polri dari tubuh militer berdasarkan amanat reformasi, semakin kuat kesan di masyarakat bahwa Polri justru berperilaku seperti ABRI di era Orde Baru.
2. Pemerintah Indonesia sebaiknya melakukan antisipasi sejak dini terkait gejolak politik di Suriah. Hal ini terkait kemungkinan adanya WNI yang akan tertarik bergabung dengan Hayat Tahrir-Al Sham (HTS) pimpinan Abu Mohammed al-Jawlani, yang kini secara defacto telah menguasai Suriah.
HTS adalah sebuah kelompok bersenjata yang ditetapkan PBB sebagai organisasi teroris. Kelompok ini, sebelumnya merupakan afiliasi Al-Qaeda di Suriah tetapi memisahkan diri pada 2017. Al-Jawlani sebelumnya juga merupakan bagian dari ISIS.
Kemungkinan yang harus diwaspadai, bahwa kelompok-kelompok masyarakat di Indonesia akan menyatakan antusias dan memberikan dukungan langsung dengan bergabung bersama HTS seperti yang beberapa tahun lalu terjadi, ketika kelompok ISIS muncul dan menguasai sejumlah kawasan di Timur Tengah. Apalagi, narasi-narasi yang beredar saat ini, setelah menguasai Suriah, HTS akan merangsek masuk ke Palestina untuk menyerang Israel.
SUMBER
BRIEF UPDATE
Kerjasama MAKPI dengan BDS Alliance
Senin, 9 Desember 2024