POLITIK
1. Massa dari 6 organisasi desa menggelar aksi demo di DPR RI, Senayan, hari ini. Mereka menuntut pengesahan revisi UU No. 6 Tahun 2014 Tentang Desa pada Sidang Paripurna Penutup DPR 2023 pada 5 Desember mendatang. Salah satu poin desakan dalam revisi UU itu ialah perpanjangan masa jabatan kades yang semula 6 tahun menjadi 9 tahun.
2. Calon hakim ad hoc HAM, Manotar Tampubolon, diusir saat sedang mengikuti uji kelayakan dan kepatutan oleh Komisi III DPR, hari ini. Dia diusir lantaran masih berstatus sebagai anggota sekaligus caleg PSI, namun dia mengaku sudah tidak beraktivitas di PSI lagi. Anggota Komisi III DPR Fraksi PPP, Arsul Sani, merasa jawaban Manotar kurang tegas, sebab tidak menjelaskan apakah dia sudah mundur dari PSI dan dicoret dari daftar caleg. Anggota Komisi III DPR Fraksi PKS, Nasir Djamil, mendesak Manotar menunjukkan bukti pengunduran diri dari PSI dan caleg.
3. Eks Gubernur Jabar, Ridwan Kamil yang akrab disapa Emil, hari ini di Bandung, mengaku mendapat penugasan dari DPP Partai Golkar untuk maju dalam pilkada gubernur di Jawa Barat dan DKI Jakarta tahun depan. Emil yang juga menjabat ketua DPP Golkar memprioritaskan maju di Jabar, meskipun kemungkinan maju di DKI Jakarta, juga dia pertimbangkan. Dalam sejumlah survei, nama Emil selalu berada di peringkat atas sebagai cawapres. Dia sempat masuk nominasi sebagai bakal pendamping Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024.
4. Puluhan tokoh nasional mendeklarasikan gerakan masyarakat bernama JAGA Pemilu yang akan mengawasi Pemilu 2024 agar dapat terlaksana secara demokratis, jujur, adil, terbuka dan partisipatif. Salah seorang inisiator gerakan, Luky Djani, menjelaskan gerakan JAGA Pemilu bertujuan untuk memastikan bahwa setiap aktor kunci kepemiluan yaitu penyelenggara pemilu, peserta pemilu dan juga pemilih, melaksanakan fungsi masing-masing secara berintegritas dan tidak adanya penyimpangan dalam proses pemilu.
Dia menjelaskan, gerakan tersebut muncul dari perasaan terusik atas peristiwa pelanggaran etik berat dalam putusan MK yang mengubah syarat usia pencalonan presiden dan wakil presiden. Dari peristiwa tersebut, para tokoh menilai ada 4 potensi prahara yang mengancam, yakni kecenderungan pada praktik politik dinasti, tendensi arah kekuasaan menuju politik tirani dengan memanfaatkan institusi hukum, potensi penyalahgunaan birokrasi dan anggaran negara untuk memenangkan pemilu, serta lemahnya akuntabilitas dan buruknya pelaksanaan pemilu.
Tokoh yang menginisiasi JAGA Pemilu antara lain Arief Budiman (mantan Ketua KPU), Arief T Surowidjojo (pengacara senior), Bivitri Susanti (ahli hukum tata negara, pendiri PSHK), Chandra Hamzah (mantan Komisioner KPK), Erry Riyana Hardjapamekas (mantan Komisioner KPK), Dr Fachrizal Affandi (dosen FH Universitas Brawijaya), Goenawan Mohamad (sastrawan, perupa), Andriko Otang (Direktur Eksekutif TURC), Prof Dr Harkristuti Harkrisnowo (Guru Besar FHUI), Anton Supit (pengusaha), Luhut MP Pangaribuan SH (pengacara senior), Prof Dr Sulistyowati Irianto (Guru Besar FHUI), Prof Dr Susi Dwi Harijanti (Guru Besar FH Unpad).
Bergabung juga Titi Anggraini (Anggota Dewan Pembina Perludem, dosen hukum tata negara FHUI), Zainal Arifin Mochtar (ahli hukum tata negara FH UGM), Bambang Harymurti (mantan Pemred Tempo), Inayah Wahid (Gusdurian), Hadar Gumay (mantan komisioner KPU), Prof Dr Arif Satria (Rektor IPB), Prof Dr Komaruddin Hidayat (mantan Rektor UIN Syarif Hidayatullah), Lutpi Ginanjar (Founder/CEO Smeshub) dan Dr A Prasetyantoko (ekonom, mantan Rektor Unika Atmajaya Jakarta).
5. Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI akan menggelar acara debat capres dan cawapres Pilpres 2024 sebanyak 5 kali. Empat di antaranya hendak digelar di sejumlah daerah di luar Jakarta. Komisioner KPU RI, August Mellaz, kemarin menjelaskan 5 kali debat itu terdiri atas 3 kali debat antarcapres dan 2 kali debat antarcawapres.
Berdasarkan pengalaman beberapa kali pilpres yang lalu, acara debat antarcalon mendapat perhatian besar dari publik karena publik dapat langsung melihat kemampuan para calon dalam menanggapi langsung masalah yang dimunculkan.
6. Ketua Dewan Kehormatan PAN, Sutrisno Bachir, bergabung dalam Timnas Pemenangan Anies-Muhaimin (Amin). Waketum PAN, Yandri Susanto, mengatakan sudah seharusnya mantan ketua umum PAN itu mengikuti keputusan yang dikeluarkan oleh DPP untuk mendukung Prabowo-Gibran. Namun, Yandri mengakui bahwa DPP PAN belum mengambil sikap atas langkah Sutrisno Bachir itu.
7. Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD, mengaku pernah mendapat curhat dari investor mengenai sulitnya berinvestasi di Indonesia karena urusan perizinan yang tumpang tindih dan adanya suap menyuap. Hal itu disampaikan Mahfud saat menghadiri acara “Dialog Terbuka Muhammadiyah Bersama Calon Pemimpin Bangsa”, di Universitas Muhammadiyah, Jakarta, hari ini. Mahfud menyebut kepastian dan penegakan hukum terhadap orang atas dan bawah selalu berbeda, oleh karena itu Mahfud menyebut, ke depan hukum harus ditegakkan tanpa pandang bulu.
8. Anggota Brimob Polda NTT, Bharada Bonifasius Jawa, gugur tertembak anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Intan Jaya, Papua Tengah. Bharada Boni tertembak saat Polres Intan Jaya dan pasukan satuan tugas (Satgas) Damai Cartenz melakukan pengamanan di Distrik Titigi, Papua Tengah, kemarin. Paman Bonifasius, Yoseph Marianus Dolu, menyebut Bonifasius merupakan anak yang penurut dan pekerja kerjas.
HUKUM
1. Polda Metro Jaya, kemarin malam, menetapkan Ketua KPK Firli Bahuri sebagai tersangka dugaan pemerasan terhadap eks Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL). Polri akan segera mengirimkan surat pemberitahuan penetapan tersangka ke Sekretariat Negara. Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana, menyebut Presiden Jokowi akan menerbitkan Keputusan Presiden (Keppres) untuk memberhentikan sementara Firli, setelah Kemensetneg menerima surat pemberitahuan penetapan tersangka Firli dari Polri.
Selain itu, Dewan Pengawas (Dewas) KPK akan melayangkan surat ke Jokowi untuk meminta pemberhentian sementara pimpinan KPK yang menjadi tersangka. Anggota Dewas KPK, Syamsuddin Haris, menyebut pihaknya bisa mempercepat proses pemeriksaan dugaan pelanggaran etik Firli, setelah ditetapkan sebagai tersangka.
2. Ketua Komisi III DPR, Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul, menyebut pihaknya akan menggelar rapat merespons penetapan tersangka Ketua KPK Firli Bahuri terkait dugaan pemerasan terhadap eks Mentan SYL. Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI), Boyamin Saiman, menyebut Firli harus dinonaktifkan dari jabatannya setelah ditetapkan tersangka.
Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, menyebut penetapan tersangka itu sebagai bentuk peringatan bahwa kekuasaan memiliki kecenderungan korup. Ganjar mengaku akan menindak tegas praktik korupsi sebagaimana diamanatkan reformasi 1998, jika dirinya terpilih sebagai Presiden.
EKONOMI
1. Menkeu, Sri Mulyani mengatakan, di tengah tantangan global mulai perlambatan ekonomi China hingga suku bunga tinggi lebih lama, ekonomi Indonesia bertahan berkat konsumsi domestik yang besar. Konsumsi masyarakat tetap tumbuh di kuartal III-2023 dengan kontribusi terbesar, lebih dari 50% terhadap pertumbuhan ekonomi.
Ani menjelaskan, selain terus melakukan pengelolaan inflasi pemerintah juga melakukan sinkronisasi dengan BI untuk merespons tekanan nilai tukar rupiah akibat fenomena suku bunga tinggi lebih lama oleh bank sentral AS. Dari sisi nilai tukar maupun sisi inflasi, serta yield obligasi pemerintah memiliki dinamika relatif stabil. Bahkan capital inflow untuk SBN dan saham masih positif.
2. Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI, hari ini, memutuskan mempertahankan suku bunga acuan BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) di 6%. Begitu pula suku bunga deposit facility 5,25% dan lending facility di 6,75%. Gubernur BI, Perry Warjiyo, mengatakan keputusan itu konsisten dengan kebijakan stabilisasi nilai tukar rupiah dari tingginya ketidakpastian global. Selain itu sebagai langkah preemptive dan forward looking untuk memitigasi dampaknya terhadap inflasi barang impor sehingga inflasi tetap terkendali di 2%-4% di 2023 dan 1,5%-3,5% pada 2024.
3. Menkeu, Sri Mulyani memastikan, memasuki tahun politik, pemerintah akan tetap fokus membangun fondasi untuk mencapai status high income di 2045, yakni membangun kualitas SDM dan infrastruktur sehingga produktivitas meningkat. Selain itu perlu juga terus membangun nilai tambah dari industri, serta memperbaiki iklim investasi melalui regulasi dan kebijakan serta birokrasi yang simpel. APBN, kata Ani di acara Bisnis Indonesia Business Challenges 2024, akan menjadi tools atau instrumen yang menjaga ekonomi dan masyarakat.
Sementara itu Sekretaris Kemenko Perekonomian, Susiwijono Moegiarso, mengatakan rangkaian Pemilu diyakini akan menyumbang tambahan PDB pada 2023 dan 2024 sekitar 0,2%-0,25%. Dampak pemilu akan disumbang oleh sektor konveksi, percetakan, periklanan, media, transportasi, makanan dan minuman dan jasa hiburan dalam kampanye akbar. Diperkirakan, dampak langsung dari pengeluaran konsumsi tersebut akan menyumbang sekitar 0,7%-1% terhadap pertumbuhan ekonomi. Sementara dampak tidak langsungnya disumbang dari konsumsi lembaga nonprofit yang melayani rumah tangga (LNPRT) yang diproyeksi tumbuh 4,5%-5% pada 2023, dan meningkat jadi 6,5%-7% pada 2024.
TRENDING MEDSOS
1. Lebih dari 20.000 pencarian di Google Trends mengenai Firli tersangka. Penyidik Polda Metro Jaya, kemarin menetapkan Ketua KPK Firli Bahuri sebagai tersangka dalam kasus dugaan pemerasan terhadap eks Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL).
2. #PrabowoGibranTakutDebat trending di X (Twitter), Muhammadiyah mengundang capres-cawapres untuk dialog publik. Berita absennya Gibran pada kegiatan tersebut, membuat tagar itu muncul. Dialog Publik Muhammadiyah sudah dihadiri oleh pasangan Amin dan Ganjar-Mahfud.
HIGHLIGHTS
1. Langkah sejumlah tokoh dalam menginisiasi gerakan masyarakat bernama JAGA Pemilu, patut mendapat apresiasi. Semakin banyak kegiatan partisipasi masyarakat dalam mengawal Pemilu 2024, akan menjadi faktor penggentar bagi pihak yang berniat untuk berbuat curang.
2. Status hukum Ketua KPK Firli Bahuri akhirnya jelas: tersangka. Konsekuensi hukum selanjutnya menanti dia. Tindakannya itu benar-benar telah mencoreng nama lembaga KPK.
Sumber
BRIEF UPDATE
BDS Alliance
Kamis, 23 November 2023